Rabu, 27 Januari 2010

catatanku

Saya ingin membagi catatan - catatan saya tentang mendidik anak yang saya dapat dari buku, tabloid, seminar & sumber - sumber lain. Selamat membaca & semoga bermanfaat.

Kiat kiat memanfaatkan tahun tahun amat penting :
1. 50% kemampuan belajar seseorang dikembangkan pada masa 4 tahun pertamanya.
2. 30% lainnya dikembangkan menjelang ulang tahun ke-8.
3. Tahun - tahun yang amat penting tersebut meletakkan landasan bagi semua proses belajar di masa depan.
4. Sesudah umur 10 tahun, cabang - cabang yang tidak berhubungan akan mati.
5. Anak - anak adalah guru terbaik bagi diri mereka sendiri & orang tua adalah guru pertama terbaik bagi mereka.
6. Anak - anak belajar paling cepat dari pengalaman indrawi, jadi rangsanglah indera mereka.
7. Rumah, pantai, hutan, tempat bermain, kebun binatang, museum & daerah petualangan adalah sekolah sekolah terbaik di dunia.
8. Olahraga sederhana dapat menumbuhkan semangat belajar pada bayi.
9. Bayi tumbuh dengan pola - pola tertentu. Jadi, kembangkanlah ia berdasarkan pola - pola pertumbuhan tersebut.
10. Belajar apa saja, termasuk membaca, menulis & matematika sebenarnya mengasyikkan.


Kebutuhan pokok untuk mengembangkan kecerdasan :
1. Fisik - Biologis ( gizi yang baik, pencegahan & pengobatan penyakit, keterampilan fisik untuk melakukan aktivitas sehari - hari ).
2. Emosi - Kasih sayang ( melindungi, menimbulkan rasa aman & nyaman, memperhatikan & menghargai anak, tidak mengutamakan hukuman dengan kemarahan tetapi lebih banyak memberikan contoh - contoh dengan penuh kasih sayang ).
3. Stimulasi / Rangsangan ( rangsangan yang terus menerus dengan berbagai cara untuk merangsang semua sistem sensorik & motorik ).


10 Cara membuat BALITA CERDAS :
1. Mengajak bicara
2. Pilih buku anak - anak dengan huruf yang besar & gambar yang jelas.
3. Beli kaset / VCD / DVD berbahasa asing.
4. Beli soft ware komputer untuk balita.
5. Beli huruf abjad dari plastik & taruh di kamar mandi, setiap kali mandi perkenalkan huruf baru & ulang ulang sampai hafal.
6. Selalu mengadakan pengulangan.
7. Beli huruf - huruf & angka dari magnit & bisa ditempel di kulkas.
8. Bacakan 1 cerita setiap hari. Baca dengan intonasi & ekspresi seperti kita sedang bermain drama.
9. Ingat, pendidikan jasmani berhubungan langsung dengan pendidikan akademis. Ajak lari - lari, naik kuda, berenang, dll.
10. Beli 1 set pelajaran & pendidikan untuk balita, termasuk buku - buku, video, kaset & bagaimana cara mengajarkannya. Baca & belajarlah berdua anak. Membeli ensiklopedia bergambar khusus untuk anakpun tak ada salahnya.

2 komentar: